Main Article Content

Abstract

Menurut WHO (World Health Organization) dalam Global Nutrition Targets 2025, stunting dianggap sebagai pertumbuhan yang irreversible, artinya secara signifikan dipengaruhi oleh nutrisi yang tidak mencukupi dan infeksi yang sering terjadi pada 1000 hari pertama kehidupan (Moksin, et al, 2022). Upaya memerangi stunting dengan “Gerakan 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK)” merupakan gerakan yang tumbuh dari gerakan Scaling Nutrition (SUN) dan percepatan perbaikan gizi. Tujuan dari penyuluhan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran remaja tentang bahayanya dampak dari stunting bagi bayi/balita hingga dewasa. Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini dilakukan secara tatap muka bersamaan dengan PKK Komunitas Prodi D III Kebidanan semester V, dan dihadiri oleh 29 siswa-siswi SMK patria Pekon Wonodadi, dosen dan seluruh mahasiswa prodi DIII Kebidanan semester V, Fakultas Kesehatan, Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) tahun 2023. Berdasarkan kesimpulan, didapatkan bahwa penyuluhan tentang stunting ini dapat meningkatkan kesadaran dan mengajarkan kepada siswa-siswi tentang pentingnya pengetahuan stunting sejak masa remaja.


 

Keywords

Penyuluhan, Remaja, Stunting

Article Details