Main Article Content

Abstract

Penggunaan obat bahan alam di tingkat global terus meningkat,termasuk di Indonesia yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Obat tradisional telah lama dikenal dan dimanfaatkan oleh masyarakat dalam menjaga kesehatan dan mengobati penyakit dengan kecenderungan untuk kembali ke alam dengan memanfaatkan berbagai tanaman obat karena minimal efek samping. Namun, penggunaan bahan alam sebagai alternatif pengobatanpun tentunya harus terus dipantau dan dilakukan pengujian melalui penelitian dan dipaparkan melalui edukasi kepada masyarakat khususnya kepada Kader Posyandu. Metode sosialisasi yang diterapkan adalah sosialisasi interaktif menggunakan flipchart bergambar dan berwarna yang berisi sejumlah ekstrak yang aman dan yang perlu diwaspadai penggunaannya pada ibu hamil, menyusui dan balita. Sebanyak 90% dari peserta mengalami peningkatan pengetahuan setelah diberikan sosialisasi keamanan penggunaan bahan alam.

Keywords

Obat Bahan Alam, Edukasi Keamanan, Kader Posyandu

Article Details