PENGARUH KONSELING TERHADAP PENGETAHUAN PASIEN DIABETES MELLITUS DI DESA TAMBAHREJO PRINGSEWU

  • Mida Pratiwi
  • Fera Nor Maliza Universitas Aisyah Pringsewu
  • Novrilia Atika Nabila Universitas Aisyah Pringsewu
  • Yamsi Nurfala Universitas Aisyah Pringsewu
Keywords: Diabetes, konseling, pengetahuan, gula darah

Abstract

Diabetes mellitus (DM) merupakan penyakit metabolik kronis yang ditandai dengan peningkatan kadar glukosa dalam darah. Konseling merupakan salah satu cara untuk meningkatkan pengetahuan demi mewujudkan kesehatan yang optimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konseling terhadap pengetahuan pasien diabetes mellitus. Penelitian ini bersifat observasional dengan menggunakan metode quasi eksperimental dengan pre dan post control group  untuk melihat tingkat pengetahuan pasien dan menilai efektivitas terapi yang dilihat dari penurunan kadar gula darah pasien diabetes mellitus di Desa Tambahreho Pringsewu pada bulan Februari-Mei 2021 dengan sampel penelitian sebanyak 56 pasien. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian konseling dapat meningkatkan pengetahuan pada pasien diabetes dengan p value <0,05 yang artinya terdapat perbedaan bermakna. Pemberiam konseling dapat meningkatkan pengetahuan pada pasien diabetes melitus sehingga dapat meyebabkan terkontrolnya glukosa darah sewaktu pada pasien diabetes di Desa Tambahrejo Pringsewu.

Published
2022-04-23