Main Article Content
Abstract
ABSTRACT
IVA examination is an examination that can be carried out to detect cervical cancer and is also an alternative screening to pap smears because it is usually cheaper, practical, very easy to carry out and has simple equipment. In this examination, the examination is carried out by looking at the cervix which has been treated with 3-5% acetic acid inspectively. IVA is an examination of the cervix by looking directly (with the naked eye) at the cervix after smearing the cervix with a 3 to 5% acetic acid solution. In this way we can detect uterine cancer as early as possible (Wijaya Delia, 2010). This service activity was carried out in the form of counseling on the theme of cervical cancer and IVA examinations attended by women of productive age at the Kalibalangan Community Health Center. Before the counseling begins, participants are given pretest questions to measure knowledge about women's reproductive health. From the results of the research that has been carried out, it was found that if we look at the individual scores, all participants experienced an increase in the correct number. An increase in the number of correct results during the pretest compared to the posttest is the indicator achievement target aimed at in this service activity to produce the outcome of increasing knowledge about cervical cancer.
ABSTRAK
Pemeriksaan IVA merupakan pemeriksaan yang dapat dilakukan untuk mendeteksi kanker leher rahim dan juga skrining alternatif dari pap smear karena biasanya lebih murah, praktis, sangat mudah untuk dilaksanakan dan menggunakan peralatan yang sederhana. Pada pemeriksaan ini, pemeriksaan dilakukan dengan cara melihat serviks yang telah diberi asam asetat 3-5% secara inspekulo. IVA adalah pemeriksaan leher rahim ( serviks ) dengan cara melihat langsung ( dengan mata telanjang ) leher rahim setelah memulas leher rahim dengan larutan asam asetat 3 sapai dengan 5%. Dengan cara ini kita dapat mendeteksi kanker rahim sedini mungkin, (Wijaya Delia, 2010). Kegiatan pengabdian ini dilakukan dalam bentuk penyuluhan bertema kanker serviks dan pemeriksaan IVA diikuti oleh wanita usia produktif yang berlokasi di Puksesmas Kalibalangan. Sebelum penyuluhan dimulai, peserta terlebih dahulu diberikan soal pretest untuk mengukur pengetahuan tentang kesehatan reproduksi wanita, setelah dilakukan penyuluhan, peserta kembali diberikan soal post test untuk melihat pemahaman peserta setelah selesai penyuluhan yang dilakukan. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh bahwa bila ditilik dari nilai perseorangan, seluruh peserta mengalami peningkatan jumlah benar. Peningkatan jumlah benar pada saat pretest kemudian dibandingkan pada saat post test merupakan target capaian indikator yang dituju dalam kegiatan pengabdian ini untuk menghasilkan luaran peningkatan pengetahuan tentang kanker serviks.