Hubungan Pengetahuan dengan Peran Perawat dalam Penanganan Pasien Hipertensi di UPTD Puskesmas Ngambur Kabupaten Pesisir Barat

  • Asril HS Universitas Aisyah Pringsewu
  • Deni Kurniati Universitas Aisyah Pringsewu
  • Tri Adi Nugroho Universitas Aisyah Pringsewu
  • Rizki Yeni Wulandari Universitas Aisyah Pringsewu
  • Moh.Heri Kurniawan Universitas Aisyah Pringsewu

Abstract

Abstrak: Hipertensi menjadi salah satu penyakit tidak menular yang dapat menyebabkan kematian. Semakin rendah tingkat pengetahuan seseorang tentang hipertensi maka semakin tinggi angka kejadian hipertensi. Setiap tahun penderita hipertensi mengalami peningkatan. Penyakit ini apabila tidak di tangani dapat menyebabkan komplikasi dan kematian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan tingkat pengetahuan dengan peran perawat dalam penanganan pasien hipertensi di UPTD Puskesmas Ngambur tahun 2023. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah korelasi dengan menggunakan metode pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien Hipertensi di wilayah kerja UPTD Puskesmas Ngambur Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2023 dengan jumlah 315 pasien hipertensi pada bulan Oktober tahun 2023.  Jumlah sampel sebanyak 76 responden. Teknik yang di gunakan adalah teknik non probability sampling yaitu purpose sampling. Analisis bivariat dalam penelitian ini menggunakan uji gamma. Hasil penelitian menunjukkan dari 76 responden terdapat 39 (51,3%) pasien mempersepsikan peran perawat baik. Tingkat pengetahuan pasien tehadap hipertensi 31 (40,8%) memiliki pengetahuan kurang. Berdasarkan uji gamma didapatkan p value (0.803>0.05) sehingga tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan peran perawat dalam penanganan hipertensi di UPTD Puskesmas Ngambur. Diharapkan petugas kesehatan khususnya di puskesmas ngambur hendaknya lebih ditingkatkan lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat agar penyakit hipertensi dapat di atasi secara maksimal dan diharapkan kepada masyarakat khususnya pasien hipertensi hendaknya memiliki kesadaran yang tinggi akan bahaya hipertensi karna dapat menyebabkan kematian dengan komplikasi.

Kata Kunci    : Hipertensi, Pengetahuan, Peran Perawat

 

Published
2024-03-05
Section
Articles