Main Article Content

Abstract

Masalah gizi anak pada umumnya merupakan akibat dari ketidakseimbangan antara asupan dan keluaran, asupan yang melebihi keluaran atau sebaliknya. Terlepas dari kesalahan dalam memilih makanan yang akan disantap. Salah satu penyebab ketidakseimbangan gizi pada balita adalah diare. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kejadian diare dengan status gizi balita di Kabupaten Tuban. Jenis penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan korelasional. Populasi sebanyak 555 responden dan diperoleh sampel sebanyak 85 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling. Status gizi pada balita menggunakan pengukuran berat badan untuk menghitung nilai Z-Score WHO 2007, sedangkan kejadian diare diperoleh melalui wawancara menggunakan kuesioner. Data diuji menggunakan uji Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan kejadian diare dengan status gizi balita (p value = 0,00, r = 0,570).

Keywords

kejadian diare; status gizi; balita.

Article Details